Minggu, 02 Januari 2011

Kebersamaan Yang Indah


Sabtu malam, 1 Januari, kami, Pendamping PIA Gereja Katedral mengadakan syukuran atas ‘proyek’ kami yang sudah berhasil dengan baik. Memang hanya syukuran sederhana dengan bubur ‘kesel’, nasi gudangan plus lauk-pauk, juga puding sebagai pencuci mulut, tetapi tidak mengurangi kebahagiaan di antara kami.

“Proyek yang luar biasa. Bagaikan mimpi yang menjadi kenyataan!” begitu seru kebanyakan dari kami. Yah, proyek kami ini memang hal yang tidak biasa, yang kami kerjakan dengan penuh perjuangan, mengubah apa yang sebelumnya tidak berguna menjadi sesuatu yang indah, menyulap gelas-gelas bekas air mineral menjadi sebuah pohon natal. Dan untuk itu, kami mengerjakannya selama hampir satu tahun. Mulai dari menjadi ’pemulung’ di berbagai acara dan berbagai tempat, membentuk kepanitiaan dan mencari donatur, membersihkan gelas-gelas yang sudah terkumpul, mengelem satu demi satu, hingga menyusun dan merancangnya menjadi sebuah pohon natal. Berat tapi membahagiakan. Apalagi kami terus bersatu di dalam suka dan duka. Suka, karena kami jadi sering bertemu, bercanda ria, dan bekerja bersama. Duka, karena beberapa di antara kami ada yang terkena ’cutter’ saat membersihkan gelas-gelas dan anggota tubuh yang terkena lem yang masih panas hingga meninggalkan bekas yang sulit hilang.

Kebersamaan yang indah. Kebersamaan yang membawa suka cita. Suka cita yang begitu memenuhi relung hati kami. Suka cita saat memandang ’pohon natal gelas air mineral’ yang sudah kami buat, berdiri gagah di dalam gereja dengan lampu-lampu yang menghiasinya. Suka cita karena hasil karya kami juga memberi berkat untuk orang lain. Sungguh, Ia yang telah memulai pekerjaan baik, telah menyelesaikannya
pula
.

NOTE: Pohon Natal Gelas Air Mineral... tersusun dari 24.682 cup dan 1037 lem tembak... disusun dan dirangkai mulai 18 Oktober hingga 20 Desember 2010

5 komentar:

non inge mengatakan...

sebuah keindahan yang tak hanya dipandang dari hasilnya saja, tetapi proses yang terjadi didalamnya... ^^

Ello Aris mengatakan...

wah... ide mewmbuat pohon natalnya bagus. sekali

catatan kecilku mengatakan...

Selamat atas kesuksesan proyek pohon natalnya mas...

the other mengatakan...

Selamat Tahun Baru mas... semoga tahun 2011 memberikan lebih banyak kebahagiaan dan kedamaian dalam hidup kita.

BENY KADIR mengatakan...

Selamat Tahun Baru Mas.
Mohon maaf lahir-bathin.
Salam hangat selalu.