Blog ini adalah blog pribadi untuk menuliskan informasi, keluh kesah, pemikiran, cerita, harapan dan cita-cita. Semua boleh berpartisipasi baik komentar, kritik, maupun saran yang membangun demi kebaikan kita bersama
Selasa, 19 Januari 2010
Cinta
Malam terus merambat. Hening. Hujan sore tadi membuat udara malam ini dicengkeram oleh dingin yang menusuk tulang. Aku berusaha memejamkan mata. Namun tak jua mata ini mau terpejam. Masih ada ‘sesuatu’ yang menari-nari di kepalaku. Sesuatu yang ingin segera dituntaskan. Sesuatu yang ingin segera dirangkai menjadi untaian kata-kata.
Cinta. Itulah kata pertama yang aku tulis ketika sudah berada di depan komputer. Cinta? Ya, benar, soal cinta. Cinta yang membuat dunia ini menjadi ada. Cinta pula yang menjadi awal kehadiran kita di dunia ini. Cinta membuat kehidupan menjadi lebih baik. Namun seringkali, cinta yang disalahtafsirkan membuat kehidupan menjadi lebih buruk. Cinta diri yang membuat pribadi menjadi sombong, egois, merendahkan orang lain. Cinta harta dan uang yang membuat seseorang melakukan tindakan yang cenderung menghalalkan segala cara demi memperoleh kekayaan. Cinta akan jabatan dan kekuasaan menjadikan manusia menjadi makhluk tak berperasaan yang tega melenyapkan sesamanya demi langgengnya jabatan dan kekuasaan.
Maka, cinta itu harus selalu dimurnikan agar dia mampu mengembangkan kehidupan ini hingga menghasilkan buah-buah yang bermanfaat bagi semua makhluk. Sebab, Dialah yang terlebih dahulu mencintai kita sebelum kita mampu menyadarinya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
16 komentar:
yup, setuju mas..
semoga tulisan ini bisa menjadi introspeksi bagi kita semua..
sebesar apakah cinta kita pada Sang Maha jika itu masih kalah dari cinta pada dunia?
Selamat pagi mas Cahyadi...
setuju banget mas,...sesungguhnya cinta Sang Maha lah muara segalanya.selamat pagi mas ^_^
Mampir ke rumah Goen, dan menemukan catata indah tentang cinta disini. Nice post mas Goen.
Benar Pak, trims pencerahannya!
Aduh.. ngomongin hal terabstrak sedunia.
Love needs no reason, like God loves us, without any reason. :)
cinta yang absurd tapi punya daya destruksi dan konstruksi yang waaaa...
Cerita pendek dg arti yg sdh terkemas....
Hidup cinta
Hidupi cinta
Hiduplah cinta
Salam sobat, datang mempererat silaturahmi... maaf baru mampir lagi... kesehatan memburuk baru membaik... Semoga selalu dalam kebahagiaan...
Ninneta
Karena cinta, adalah anugerah dari-Nya
Cinta... memaknakan hidup jika didasari cintaNya.
Bicara tentang cinta emang tak ada habisnya... dan ternyata cinta akan berbeda 'perwujudannya' jika disalahtafsirkan..
cinta sejati , cinta kepada Nya..
Hanya cintaNya yg murni. Maka kita harus meneladan Dia untuk mencintai sesama juga...
Ga pernah paham dengan arti cinta sesungguhnya meski udah segini gedhenya (eh..tuanya :D)
Posting Komentar