Sabtu, 09 Januari 2010

Dia Makin Besar dan Aku Makin Kecil

Inilah intisari firman Tuhan yang aku dengar hari ini saat mengikuti misa pagi. Entah kenapa, untaian kata-kata ini terus saja mengendap di dalam pikiranku. Bergejolak dan terus mengiang-ngiang di telinga dan hatiku. Kalimat yang selanjutnya melahirkan sebuah tanya: apakah aku sudah seperti itu?

Tiba-tiba saja aku tercekat. “Tidak!!!” teriak nuraniku. “Itu adalah urutan kata yang salah karena bagimu yang paling benar adalah: AKU MAKIN BESAR dan DIA MAKIN KECIL!” lanjutnya. Memang, aku lebih banyak bersikap seperti itu. Aku lebih ingin dipuji jika suatu kegiatan berhasil dengan baik. Aku ingin lebih dibicarakan jika topik pembicaraan menyangkut berbagai kemajuan di gerejaku. Aku ingin dikatakan lebih baik bila dibandingkan dengan orang lain dalam sikap maupun tutur kata. Aku ingin lebih diperhatikan dan tidak ingin dinomorduakan.

Ah, betapa menyedihkannya ketika hal itu terus menggerogoti hatiku. Semua hanya akan merusak dan membuat aku menjadi pribadi yang egois, memandang rendah orang lain dan cenderung menghalalkan segala cara demi memperoleh tujuanku.

Terima kasih Tuhan, Engkau sudah mengingatkanku hari ini. Sebab sejatinya, apa yang aku miliki saat ini, tercapai berkat anugerahMu. Semoga, ketika segala keinginan menonjolkan diri itu mulai mengendap-endap dalam hatiku, dengan mantap aku dapat berkata; DIA HARUS MAKIN BESAR dan AKU MAKIN KECIL!

20 komentar:

Sinta Nisfuanna mengatakan...

renungan pagi yang dalam pak Gun, terima kasih...semoga dihindarkan dari kesombongan

Sohra Rusdi mengatakan...

Pencerahan Pagi yang begitu mantap sebelum menjalani aktifitas hari ini

setiakasih mengatakan...

Mendidik hati dengan lebih tunduk dan rendah diri.

SeNjA mengatakan...

kalimat penutup yang bgs banget mas ^_^

Dia makin besar,aku makin kecil.

selamat pagi met beraktifitas ya...

Clara Canceriana mengatakan...

quote yang sangat dasyat untuk hari ini. makasih ya ^^

Rock mengatakan...

Selamat siang mas Cahyadi...

Seti@wan Dirgant@Ra mengatakan...

terima kasih sobat atas artikel pencerahannya.
Mohon maaf baru sempat mampir.

Unknown mengatakan...

tadinya aku punya persepsi lain tentang kata "dia makin besar aku makin kecil"...aku pikir kita ini manusia tidak ada yang besar dan kecil semua sama...

ternyata..kata besar disini Adalah Tuhan YME... yah...kita harus mengakui dan meyakini bahwa Tuhan lah yang Maha Besar.

laksamana embun mengatakan...

Renungan yang bisa membuang segala sifat egois dan tidak mau mensyukuri..

nuansa pena mengatakan...

Pencerahan yang mantap!

Unknown mengatakan...

kunjungan rutin nih mas,,
salam persahabatan,,,,keep posting lah,

Rock mengatakan...

Selamat pagi mas Cahyadi...

Kabasaran Soultan mengatakan...

nice sharing bro

Dia makin besar , aku makin kecil ...

Pikiran yang selayaknya harus selalu dihidupkan dalam diri

Ie mengatakan...

tidak mudah...

semangat

Unknown mengatakan...

Iri hati.. kalau kita ambil positifnya, bagus juga lho buat motivasi agar lebih besar.. :)

an4k`SinGKonG mengatakan...

siep pak

catatan kecilku mengatakan...

Renungan yang indah mas... !
Seneng selalu dapat pencerahan dari sini...

the others.... mengatakan...

Semangat terus berbagi ya...
Nice post Mas, seperti biasa..!

Ninda Rahadi mengatakan...

saya juga lebih ingin dipuji kalau sesuatu yang saya kerjakan berhasil... :)

Ninda Rahadi mengatakan...

saya juga lebih ingin dipuji kalau sesuatu yang saya kerjakan berhasil... :)